Sunday, April 15, 2018

cara makeup agar tahan lama di musim panas

WartaKota/
Home » 

News

Rahasia Makeup Tahan Lama di Cuaca Panas

Rahasia Makeup Tahan Lama di Cuaca Panas
istimewa
Ilustrasi 
WARTA KOTA, JAKARTA - Hidup di negara tropis seperti Indonesia memiliki sisi positif dan negatif. Keuntungannya, kulit kita lebih kuat dan sehat ketimbang para wanita yang tinggal di negara empat musim. Namun, hal yang menyebalkan adalah saat merias wajah, make up mudah luntur dan tidak tahan lama.
Menurut Karen Kawahara, Pakar Kosmetik dan Make Up Artist, Los Angeles, mengatakan bahwa wanita yang tinggal di kawasan tropis cenderung memiliki kulit berminyak. Alhasil, rias wajah cenderung tidak awet dan kulit mudah berjerawat.
Namun, apakah ini berarti Anda harus pesimis dan berhenti mempercantik diri? Tentu saja tidak. Kunci awet rias wajah untuk wanita yang tinggal di daerah tropis, kata Kawahara, ada pada pilihan alas bedak atau foundation.
Jenis kulit Anda yang berminyak tidak cocok dengan alas bedak yang terlalu berat. Pasalnya, saat minyak dan keringat bercampur pada riasan wajah, menyebabkan timbulnya jerawat. Pada beberapa kasus bisa membuat kulit jadi belang.
“Pilih alas bedak yang ringan, jenis tinted moisturizer. Sebab, tipe alas bedak ini mengandung formula yang ringan, lebih mudah menyerap pada kulit, dan memiliki kandungan tabir surya yang tinggi,” jelas Kawahara.
Namanya juga wanita, pasti ada keinginan tampil sedikit berbeda dari biasanya. Nah, mengenai hal ini, Kawahara menyarankan agar Anda mengaplikasikan rias wajah yang lebih dramatis di malam hari.
Editor: Dian Anditya Mutiara
Sumber: Kompas.com
Ikuti kami di    
KOMENTAR
TRIBUNnews.com Network © 2018
  
About Us
  
Help
Redaksi
  
Info iklan
  
Contact Us



Artikel ini telah tayang di Wartakotalive dengan judul Rahasia Makeup Tahan Lama di Cuaca Panas, http://wartakota.tribunnews.com/2015/03/19/rahasia-makeup-tahan-lama-di-cuaca-panas.

Editor: Dian Anditya Mutiara

No comments:

Post a Comment